Resmi! Pertamina Turunkan Harga BBM Non Subsidi per 1 Maret, Berikut Daftar Lengkapnya

- Pertamina secara resmi mengurangi harga beberapa produk Bahan Bakar Minyak (BBM) non subsidi, seperti Dexlite dan juga Pertamina Dex per 1 Maret 2025.

Berdasarkan laman resmi Pertamina, Sabtu (1/3/2025), PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) umum sebagai implementasi dari Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022, yang merupakan perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.

Harga BBM jenis Pertamina Dex mengalami penurunan menjadi Rp 14.600 per liter dari sebelumnya Februari Rp 14.800 per liter. Dexlite turun menjadi Rp 14.300 per liter dari Rp 14.600 per liter.

Harga BBM RON 92 atau Pertamax tetap. Di wilayah DKI Jakarta, harga Pertamax tetap Rp 12.900 per liter. Begitu juga Pertamax Turbo Rp 14.000 per liter.

Lalu Pertamax Green, Pertamina juga tidak mengubah harga atau tetap Rp 13.700 per liter.

Harga BBM Khusus Penugasan (BBM JP) seperti Pertalite (RON 90) dan BBM Solar Subsidi tidak berubah. Pertalite tetap Rp10.000 per liter, sedangkan BBM Solar Subsidi Rp6.800 per liter.

Berikut Daftar Lengkap Harga BBM di SPBU Pertamina di Jabodetabek per 1 Maret 2025:

Pertamax: Rp 12.900/liter (tetap)

Harga Pertamax Turbo: Rp 14.000/liter (tetap)

Pertamax Green 95: Rp 13.700/liter (tetap)

Dexlite: Rp 14.300/liter (sebelumnya Rp 14.600)

Harga BBM Pertamina Dex: Rp 14.600/liter (sebelumnya Rp 14.800)

resmi Pertamina berikut.